Thursday, August 23, 2018

List MACD Golden Cross per 23 Agt 2018

teman-teman berikut ini adalah daftar MACD golden cross dengan urutan volume terbesar. silakan di simak :

dari daftar di atas lalu dikerucutkan menjadi 5 -10 terserah anda tetapi saya cukup nyaman dengan 5 teratas. di bawah ini daftarnya :
Mari kita bedah satu persatu, semoga dapat dijadikan tambahan informasi untuk anda dalam mengambil keputusan. yang pertama $BBCA :
naiknya cukup signifikan menembus resisten 24,100 dimana angka tersebut dapat anda jadikan support apabila besok harga mengalami pullback.

yang kedua adalah $ASII, saham yang kemarin saya punya tetapi karena di buat galau maka saya keluar di 7,400, tetapi bukan berarti saya tidak mau lagi entri, mungkin saja dapat jadi peluang :
Secara golden cross MA 5 dan 20 sudah confirm begitupula dengan MACD golden cross, tetapi candlenya kurang pas di hati saya. salah satu kendala seorang trader adalah tidak tahu kapan harus seimbang emosinya. (profit sih entri kemarin, biasanya penyakit nya adalah entri dengan posisi yang lebih besar lagi karena ke pede-an), saya tidak dapat memberikan dimana letak entri saya, tetapi yang pasti saham $ASII menjadi incaran saya dengan resiko terbatas pada 7000 - 7200.

saham berikutnya $UNVR, saham dimana dibilang paling mahal padahal ya ga juga sih.
menurut saya jangan gegabah untuk entri karena sebenarnya walaupun MACD golden cross tetapi harga mencoba menembus MA 20, jadi istilahnya kondisi trend masih turun, tetapi si saham $UNVR sedang mau mencoba mencari titik resisten yang dapat dijadikan acuan apakah harga akan berubah naik atau melanjutkan penurunan.

selanjutnya adalah $SMGR, saya sudah melihat saham ini (lihat doank tapi tidak menikmati kenaikannya) karena kebetulan masih ada posisi di saham-saham lain sehingga dengan rule saya, saya pass saham ini, tapi mungkin bagi rekan-rekan bisa menggunakan informasi dibawah sebagai tambahan.
membentuk mangkok ya, cantik. tinggal mau cuss terbang atau tidak.

berikutnya adalah $KAEF, saham ini adalah saham yang dulu saya pelajari tik-tok brokernya walaupun demikian akhirnya saya tinggalkan karena saya tidak mampu mengikuti dan menganalisa aliran seperti itu, biarlah mereka-mereka yang mampu silakan mencoba, tetapi bagi saya cukup sederhana saja melihatnya.
saham $KAEF masih sideway dan pergerakannya diiringi dengan volume yang super kecil, sehingga sangat gampang sekali mengalami fluktuasi (volatilitas harga tinggi), bagi yang mempunyai modal cukup, bisa menggerek harga semau dia. pada titik ini 2300 dan 2480 adalah titik lorong untuk melihat mau dibawa kemana saham ini.

semua informasi diatas jangan ditelan mentah-mentah, gunakan informasi ini untuk melengkapi analisa dan tujuan trading anda.

manusia punya kecenderungan mempunyai ingatan yang lemah, oleh karena itu saya gunakan jurnal ini untuk mengingatkan saya.

selalu gunakan “trading plan” dan manajemen resiko untuk portofolio anda (kerjakan pr anda).

Ingat itu uang anda sendiri gunakan dengan bijak.

this is not a stock pick, this is my trading journal.

Disclaimer

Segala tulisan yang ada di atas ini merupakan hasil riset pribadi dan tidak dimaksudkan sebagai suatu anjuran atau saran untuk membeli atau menjual suatu instrumen investasi (saham, forex, dll). Investor (pemilik investasi) maupun trader harus menyadari resiko tindakannya. Segala keputusan dalam membeli atau menjual suatu instrumen investasi memiliki resiko yang harus dipahami sebelum pengambilan keputusan.
Penulis tidak bertanggung jawab terhadap kerugian baik langsung maupun tidak langsung yang timbul dari tindakan membeli atau menjual instrumen investasi. Rencanakan investasi/trading anda dengan baik dan dengan kesadaran penuh serta Tanggung Jawab pribadi. Keputusan anda adalah tanggung jawab anda sendiri.
Semua isi dari blog ini baik berupa tulisan, data, suara, kata – kata, text, kalimat, grafik, chart, percakapan, bukan merupakan suatu ajakan untuk membeli atau menjual suatu instrumen investasi. SETIAP KEPUTUSAN INVESTASI MENJADI TANGGUNG JAWAB PIHAK PEMILIK INVESTASI ATAU PEMILIK MODAL.

semoga bermanfaat.

No comments:

Post a Comment